Pantang Pulang Sebelum Samgong

Kamis, 21 Januari 2016

Dasar Telekomunikasi v-class 3

Demodulator FM
Definisi demodulasi adalah proses suatu sinyal modulasi yang dibentuk kembali seperti aslinya dari suatu gelombang pembawa (carrier wave) yang termodulasi oleh rangkaian.
Definisi demodulator adalah rangkaian yang penerima komunikasi (radio, televisi, dan radar) yang berfungsi memisahkan informasi asli dari gelombang campuran (yaitu gelombang isyarat pembawa yang termodulasi. Demodulator sering juga disebut dengan detector. Misalnya dalam system modulasi amplitude (AM) dikenal jenis-jenis detector linier, detector kuadrat, dan detector Kristal.
Dalam system modulasi frekuensi (FM) diterapkan rangkaian demodulator yang disebut diskriminator. Sesudah isyarat informasi dipisahkan dari gelombang campuran, maka isyarat informasi itu dikuatkan dan ditampilkan sebagai bunyi atau tanda-tanda lain (misalnya bayangan seperti dalam televisi).
– Demodulasi sinyal FM memerlukan sebuah sistem yang akan menghasilkan output yang proporsional terhadap deviasi frekuensi sesaat dari inputnya.
– Salah satu sistem yang dapat mengakomodasi syarat diatas adalah Frequency Discriminator
– Jenis demodulator FM yang lain adalah :

• Slope Detector
• Round Travis Detector
• Quadrature Detector
• Ratio detector, dan lain-lain

Prinsip kerjanya:
Disini suatu demodulator frekuensi mendeteksi sinyal informasi dari sinyal FM dengan operasi yang berlawanan dengan cara kerja modulator FM. Disini kita menggunakan suatu slope Demodulator Balance discriminator untuk proses modulasi. Secara umum setiap demodulator FM berfungsi mengkonversi setiap perubahan frekuensi menjadi tegangan dengan distorsi seminimal mungkin. Untuk itu, setiap demodulator/diskriminator/detektor FM, secara teori, harus memiliki karakteristik kerja yang linier antara tegangan dengan frekuensi.
Contoh :
Rangkaian demodulator FM stereo Hifi LM4500 ini berfungsi untuk mendapatkan sinyal audio stereo dari rangkaian receiver FM yang masih mono. Rangkaian demodulator FM stereo ini dipasang setelah bagian detektor FM. Aplikasi rangkaian demodulator FM stereo ini dapat digunakan untuk mengembalikan sinyal stereo dari pemancar FM stereo pada rangkaian radio AM/FM IC SA2132 artikel sebelumnya. Rangkaian demodulator FM strereo Hifi dengan IC LM4500 ini cukup sederhana untuk dibuat. Rangkaian demodulator FM stereo hifi dengan IC LM4500 ini bekerja dengan sumber tegangan 8-16 VDC. Gambar skema dan daftar komponen untuk membuat rangkaian demodulator FM stereo Hifi dapat dilihat pada gambar berikut.



IC LM4500 merupakan chip IC khusus yang didesain sebagai demodulator FM stereo dengan fidelitas tinggi (hifi). Feature yang dimiliki IC LM4500 sesuai datasheet adalah sebagai berikut.
1.Low distortion 0.1%
2.High subcarrier harmonic rejection
3.Large input dynamic range 2.5 Vp-p
4.Voltage controlled blend
5.High separationÐfixed or adjustable
6.Adjustable gain
7.Reduced stereo-mono DC shift 5 mV
8.55 dB supply ripple rejection
9.Low output impedance
10.Requires no external inductors
11.Wide supply range 8V-16V
12.Excellent rejection of 57 kHz ARI subcarrier

Rangkaian demodulator FM stereo dengan IC LM4500 ini memiliki indikator stereo yang akan menyala pada saat rangkaian menerima sinyal stereo. Saklar mono/stereo digunakan untuk memilih mode kerja IC LM4500 untuk pilhan mono dan stereo. VR 5 KOhm berfungsi untuk menepatkan sinyal demodulasi stereo, Atur posisi VR ini sampai diperoleh sinyal audio FM stereo dan LED menyala.
Share:

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Universitas Gunadarma

Halaman

Food